One More Question?

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Morbi sagittis, sem quis lacinia faucibus, orci ipsum gravida tortor, vel interdum mi sapien ut justo.

[us_btn link="url:%2Fcontact%2F" text="Contact Us" style="outlined"]

Tips Menciptakan Ruang Kerja yang Nyaman di Hunian Mewah Kingspoint

Sebelum diberlakukannya WFH, tren bekerja dari rumah bukanlah hal baru. Terlebih bagi Anda yang tidak terlalu membutuhkan interaksi di kantor setiap harinya. Menciptakan ruang kerja yang nyaman di rumah menjadi sebuah keharusan agar Anda merasa nyaman. Melakukan pengaturan ulang interior atau memilih tinggal di hunian mewah seperti Kingspoint Private Residence dapat dijadikan pilihan. Tidak hanya itu, ada juga aspek lain yang perlu diterapkan. Anda bisa memulainya dengan menerapkan langkah-langkah berikut. 

Menentukan Konsep Ruang Kerja

Hunian Mewah

Bila terdapat ruang yang tidak terpakai di dalam rumah, Anda bisa mengubahnya menjadi ruang kantor atau ruang kerja. Anda bebas untuk menentukan konsep ruangan dan berkreasi. Misalnya ketika ingin menerapkan tema monokrom, maka harus mencari referensi dekorasi, cat, hingga perlengkapan pendukung lain yang juga senada. Jika kebingungan, tak ada salahnya untuk berkonsultasi dengan interior desainer untuk menciptakan kenyamanan ruang kerja. 

Memanfaatkan Aksesoris yang Ada

Salah satu cara agar bekerja jadi lebih produktif yaitu dengan memanfaatkan kembali aksesoris yang ada di rumah. Menghias meja kerja akan membuat perasaan betah saat menyelesaikan pekerjaan. Aksesorisnya bisa berupa apa saja, mulai dari tempat pensil, pot tanaman artificial, keranjang dekorasi menggunakan kain brokat, atau beberapa pigura untuk diletakkan di meja kerja. Selain praktis, Anda juga bisa menghemat biaya.

Pencahayaan Alami

Ide untuk membuat ruang kerja jadi lebih nyaman yaitu dengan selalu mempertimbangkan pencahayaan alami. Kebanyakan orang secara refleks menata meja dan furniture kerja di sudut dinding yang paling gelap di sebuah ruang. Kali ini, tempatkan meja dekat jendela dan letakkan sejajar dengan panelnya. Setting ini akan membuat Anda jauh lebih bersemangat karena menggunakan cahaya alami. 

Pilih Kursi yang Nyaman

Biasanya, kursi kantor yang nyaman cukup pricey. Namun, itu sebanding dengan kenyamanan yang diberikan. Terlalu lama bekerja dan menatap layar komputer juga bisa membuat Anda lelah. Kursi yang nyaman akan membuat waktu istirahat Anda jadi lebih maksimal. Kursi kerja yang nyaman juga bisa menghindari rasa sakit pada punggung. Tak ada salahnya kan pilih kursi kerja yang tepat?

Istirahat Semaksimal Mungkin

Ketika pekerjaan selesai lebih cepat, maka Anda pun bisa melakukan hal-hal lain seperti bersosialisasi dengan tetangga, olahraga, meditasi, atau menghirup udara segar di taman. Anda perlu memanjakan diri atas usaha yang telah dikerjakan dan gunakan waktu istirahat semaksimal mungkin. 

Lingkungan hunian yang mendukung dan menyediakan sederet fasilitas penunjang lifestyle akan sangat cocok untuk Anda pilih seperti rumah di Kingspoint Private Residence. Kingspoint menjadi salah satu tempat tinggal yang ideal untuk Anda yang banyak menghabiskan waktu di rumah seperti bekerja atau melakukan aktivitas lainnya. Kingspoint menawarkan berbagai fasilitas yang dikhususkan untuk penghuni agar merasa nyaman. 

Hunian Mewah Kingspoint Private Residence Memberikan Kenyamanan Bagi Anda yang Bekerja di Rumah

Menciptakan ruang kerja yang nyaman sangat perlu, tapi akan sia-sia jika lingkungan rumah tidak mendukung. Tinggal di kawasan yang ramai dan tidak aman justru membuat Anda semakin tidak nyaman berada di rumah. Tapi, tidak dengan Kingspoint Private Residence. Meski kawasan hunian Kingspoint terletak di pinggir jalan besar yaitu Jalan Raya Perjuangan kota Bekasi, lingkungannya tetap terasa asri dan jauh dari hiruk pikuk perkotaan. 

Posisi gerbang perumahan Kingspoint menjorok ke dalam dari pinggir jalan raya. Sehingga, Anda tetap terhindar dari polusi, suara bising dari kendaraan, dan tetap merasa nyaman meski bekerja di rumah. Alasan lain mengapa Anda harus memilih hunian mewah di Kingspoint Private Residence, yaitu: 

  • Bebas Mengakses Fasilitas Penunjang Bak Hotel Berbintang

Selalu disibukkan dengan pekerjaan kadang membuat stres. Jika begini, Anda perlu beristirahat sejenak sambil melakukan aktivitas menyehatkan atau sekedar menghirup udara segar. Kingspoint Private Residence menawarkan fasilitas penunjang lifestyle yang bebas untuk Anda akses, seperti Private Club House Swimming Pool, Gym, Kids Playground, hingga Mini Garden. Anda pun tak perlu pergi jauh-jauh ke pusat atau luar kota untuk membuat badan dan pikiran jadi lebih rileks. Cukup dengan mengakses sederet fasilitas tadi, Anda akan merasa refresh. 

  • Bebas dari Bencana Banjir

Bekerja di rumah akan terasa nyaman jika Anda tinggal di kawasan bebas banjir seperti Kingspoint. Perumahan Kingspoint Private Residence menerapkan sistem drainase tertutup dan menggabungkan jenis saluran air seperti selokan, talang, kanal, dan gorong-gorong. Jalanan berpaving juga diterapkan agar lingkungan hunian terhindar dari genangan air. 

  • Keamanan Terjamin

Tidak perlu merasa was-was, lingkungan Kingspoint sangatlah aman karena sistem keamanannya sangat terjamin. Perumahan ini dilengkapi dengan sejumlah teknologi modern seperti pantauan kamera CCTV dan diawasi pengawasan langsung oleh petugas security selama 24 jam nonstop. Kingspoint juga menerapkan sistem single gate access yang akses keluar masuk cluster hanya dilakukan di satu gerbang saja. 

  • Desain dan Ukuran Rumah yang Luas

Ruangan yang luas dan tertata rapi akan membuat Anda betah bekerja di rumah. Setiap rumah di Kingspoint Private Residence hadir dalam berbagai tipe, di antaranya Camelia 88, Camelia 99, Camelia 135, Bougenville 160, hingga Amaryllis 171 yang ukurannya paling luas. 

Beberapa tips tadi dapat Anda terapkan untuk menciptakan suasana nyaman saat bekerja di rumah. Agar lebih leluasa dalam beraktivitas, miliki hunian mewah di Kingspoint Private Residence sekarang!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to top
>





    This will close in 0 seconds

    >





      This will close in 0 seconds

      Chat Sekarang
      Hai 👋
      Ada yang bisa kami bantu?